Ganti kekuasaan politik, para pemain di berbagai pun berganti. Hikayatnya terus berlanjut. Kali ini, termasuk di perusahaan pelat merah alias BUMN. PT Pertamina (Persero), BUMN yang pada tahun 2023 mampu mengakumulasi laba sekitar Rp76,3 triliun dan terbesar di antara BUMN lainnya, masuk dalam daftar.
Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati diganti oleh Simon Alysius Mantiri, orang dekat Presiden Prabowo yang juga pengurus Partai Gerindra. Mungkin alumni SMA Taruna Nusantara itu sudah mundur dari partai politik, karena memang terlarang untuk jadi pengurus BUMN. Entahlah.
Menariknya, di jajaran komisaris, daftarnya betidak hanya diisi oleh pejabat seperti Wakil Menteri BUMN Dony Oskaria yang lama jadi eksekutif perusahaan milik konglomerat Chairul Tanjung, tetapi juga ada pemain di bisnis jasa migas. Bahkan masih ada pengurus Gerindra, eks Staf Khusus Presiden Jokowi, eks Staf Khusus Wakil Presiden Ma’ruf Amin, Tim Sukses Prabowo-Gibran saat Pilpres, hingga pejabat dari Kementerian Keuangan.